JEPARA, sidikkriminal.co.id – Sebelum melaksanakan tugas di tempat yang baru, Komandan Kodim 0719/Jepara Letkol Arm Khoirul Cahyadi, S.E. melakukan ziarah ke Makam Mbah Buyut Panggang, salah satu tokoh leluhur yang dihormati masyarakat Jepara. Kegiatan ini berlangsung khidmat pada Rabu (12/11/2025). sebagai bentuk penghormatan dan ungkapan rasa syukur atas pengabdian selama bertugas di Bumi Kartini.
Dalam ziarah tersebut, Dandim Jepara didampingi Danramil 01/Jepara Kapten Inf Taufik Mawardi dan Pasi Pers Kodim 0719/Jepara Kapten Arh Elfian JS.
Rombongan berdoa bersama dan menabur bunga di pusara Mbah Buyut Panggang, memohon doa restu agar diberikan kelancaran dan keselamatan dalam menjalankan amanah di tempat tugas yang baru.
Letkol Arm Khoirul Cahyadi menyampaikan bahwa ziarah ini merupakan bentuk penghormatan terhadap para pendahulu sekaligus refleksi diri sebelum meninggalkan Jepara.
“Kami datang untuk mendoakan para leluhur yang telah berjasa besar bagi Jepara. Semoga nilai perjuangan dan keteladanan mereka menjadi semangat bagi kami untuk terus mengabdi kepada bangsa dan negara,” ujarnya.
Selama menjabat sebagai Dandim 0719/Jepara, Letkol Arm Khoirul Cahyadi dikenal aktif dalam berbagai kegiatan sosial, kebangsaan, dan kemanunggalan TNI bersama rakyat.
Ziarah ke makam leluhur menjadi momen penuh makna sebagai penutup masa pengabdian di Jepara, sekaligus awal langkah menuju tugas dan tanggung jawab baru di medan pengabdian berikutnya.
(Red)













