JEPARA, sidikkriminal.co.id – 24-12-2025– Anggota Koramil 08/Keling, Kopka Waris, melaksanakan kegiatan pengecekan tanah longsor yang terjadi akibat hujan deras di Dkh Krajan, Desa Kunir, RW 01/01, tepatnya di lahan milik Bapak Jemani. Kegiatan ini digelar sebagai upaya meningkatkan pembinaan teritorial (Binter) di wilayah binaan.
Kegiatan tersebut memiliki maksud dan tujuan untuk meninjau lokasi tanah longsor akibat hujan lebat serta memberikan himbauan agar Pemerintah Desa setempat dapat membantu membersihkan material tanah yang longsor.
Kopka Waris menjelaskan, kegiatan pengecekan ini penting untuk memastikan kondisi wilayah tetap aman dan mengantisipasi potensi gangguan terhadap aktivitas warga setempat.
“Selain meninjau lokasi, kami juga menghimbau agar Pemerintah Desa berperan aktif dalam penanganan tanah longsor agar warga dapat kembali beraktivitas dengan aman,” ujar Kopka Waris.
Pengecekan dilakukan secara langsung oleh anggota Koramil dengan berkoordinasi bersama warga setempat dan pemerintah desa, guna memastikan langkah penanganan yang tepat dan cepat.
Diharapkan, melalui kegiatan ini, hubungan antara TNI, masyarakat, dan pemerintah desa semakin erat serta tercipta situasi lingkungan yang aman dan kondusif.
(Red)












