JEPARA, sidikkriminal.co.id – Sebuah keajaiban sosial hadir di tengah masyarakat Jepara. Program inovatif Kodim 0719/Jepara bertajuk “Warung Berkah”, yang mengusung konsep bayar seikhlasnya, terus menyebarkan kebaikan dan menghidupkan senyum warga.
Pada Jumat, 14 November 2025, Warung Berkah hadir secara serentak di tiga kecamatan, yakni Kecamatan Jepara, Kecamatan Donorojo, dan Kecamatan Kedung.
Kehadiran warung ini memberikan kesempatan bagi siapa pun untuk menikmati hidangan tanpa beban biaya, cukup membayar sesuai kemampuan dan keikhlasan hati.
Di wilayah Kecamatan Jepara, Warung Berkah berlokasi di Warung Makan Mbok Sri, RT 4/5, Kelurahan Pengkol, Kecamatan Jepara, Kabupaten Jepara.
Program ini mendapat perhatian langsung dari Danramil 01/Jepara, Kapten Inf Taufik Mawardi, yang didampingi anggota Koramil setempat, untuk melakukan monitoring dan pendampingan agar kegiatan berjalan lancar dan tepat sasaran.
“Program ini bukan sekadar memberikan makanan, tapi juga menumbuhkan semangat gotong royong dan kepedulian sosial di tengah masyarakat,” ujar Kapten Taufik Mawardi.
Ia menambahkan, kehadiran Warung Berkah diharapkan menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk saling berbagi dan peduli terhadap sesama.
Warga setempat menyambut hangat kehadiran Warung Berkah.
“Kami senang sekali, makan di sini bisa bayar seikhlasnya. Ini sangat membantu keluarga kami,” kata salah satu pengunjung warung.
Dengan konsep “makan tanpa khawatir biaya, hati penuh rasa syukur”, Warung Berkah Kodim 0719/Jepara membuktikan bahwa kebaikan sederhana dapat membawa keajaiban nyata bagi masyarakat.
(Red)













