DaerahPemerintahan

Tinjau CKG di SMAK Penabur, Wapres Dorong Penguatan Deteksi Dini Kesehatan Pelajar

265
×

Tinjau CKG di SMAK Penabur, Wapres Dorong Penguatan Deteksi Dini Kesehatan Pelajar

Sebarkan artikel ini
banner 728x90

KOTA CIREBON, sidikkriminal.co.id – Sebelum kembali ke Jakarta, Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka meninjau pelaksanaan program Cek Kesehatan Gratis (CKG) di SMAK Penabur Cirebon, Jumat (24/10/2025). Kegiatan ini menjadi penutup rangkaian kunjungan kerja Wapres di Kota Cirebon sekaligus wujud komitmen pemerintahan Presiden Prabowo Subianto untuk memperluas jangkauan layanan kesehatan masyarakat, khususnya bagi kalangan pelajar dan remaja.

Setibanya di lokasi, Wapres disambut oleh para guru dan tenaga kesehatan. Ia kemudian meninjau jalannya pemeriksaan kesehatan siswa yang meliputi pemeriksaan tinggi dan berat badan, mata, gigi, telinga, laboratorium, deteksi dini penyakit dalam dan penyakit bawaan, serta screening kesehatan jiwa.

Pada kesempatan terpisah, Kepala Dinas Kesehatan Kota Cirebon, Siti Maria Listiawaty, menyampaikan bahwa Wapres menunjukkan perhatian besar selama meninjau pelaksanaan kegiatan ini. Ia menilai, kehadiran Wapres menjadi bukti nyata komitmen pemerintah dalam mendorong pentingnya pemeriksaan kesehatan sebagai langkah preventif sejak usia dini.

“Pak Wapres sangat antusias tadi melihat pelaksanaan CKG. Memang benar ternyata program yang beliau luncurkan ini sangat bermanfaat,” sebutnya.

Lebih lanjut, Siti Maria mengungkapkan bahwa hasil pemeriksaan menunjukkan sejumlah temuan penting yang perlu menjadi perhatian bersama. Dari pemeriksaan tersebut, diketahui beberapa siswa mengalami gangguan kesehatan seperti tekanan darah tinggi, diabetes, dan anemia.

“Untuk di SMA Penabur, ini ada beberapa siswa yang memang ternyata sudah darah tinggi, tensinya sudah masuk ke dalam kriteria hipertensi, kemudian juga ada beberapa yang gula darahnya juga memang sudah tinggi,” ungkap Maria.

“Ada juga beberapa siswi yang anemia, HB-nya di bawah 12%. Jadi, kami sangat senang sekali bahwa cek kesehatan gratis yang diluncurkan oleh Bapak Presiden dan Wakil Presiden ini benar-benar bermanfaat,” tambahnya.

Menurut Maria, manfaat terbesar dari program ini adalah upaya pencegahan sejak dini agar anak-anak dapat tumbuh sehat dan produktif. Ia juga menjelaskan bahwa hasil pemeriksaan yang memerlukan tindak lanjut akan segera dirujuk ke fasilitas kesehatan terdekat.

“Kita mencegah anak-anak ini tumbuh menjadi dewasa-dewasa yang anemia, dewasa-dewasa yang berpenyakit, tapi kita cegah sedini mungkin. Sehingga apa yang kita dapatkan di sini akan kita rujuk ke puskesmas untuk ditangani,” terangnya.

“Apabila di puskesmas tidak dapat ditangani, perlu pemeriksaan atau konsultasi dokter spesialis, maka akan dirujuk ke rumah sakit,” tandasnya.

Sebagai informasi, pelaksanaan Cek Kesehatan Gratis di SMAK Penabur Cirebon telah berlangsung selama dua hari dan melibatkan sekitar 250 siswa dari total 487 siswa. Hingga hari ini, seluruh siswa telah menjalani pemeriksaan kesehatan. Kegiatan serupa juga tengah berlangsung secara serentak di sejumlah sekolah di Kota Cirebon.

Melalui peninjauan ini, Wapres berharap pelaksanaan program CKG di sekolah-sekolah dapat memperkuat sistem deteksi dini kesehatan pelajar secara nasional, sehingga generasi muda Indonesia dapat tumbuh lebih sehat, tangguh, dan berdaya saing.

 

(Dadang)

banner 970x250
error: Content is protected !!